EA Akan Mengubah Sistem Progression di Star Wars: Battlefront 2 Dengan Mengurangi Microtransaction


Electronic Arts telah mengumumkan bahwa akan ada update sistem progression Star Wars Battlefront 2, yang mencakup desain ulang yang lengkap dari sistem pengembangan dalam game, akan mulai diluncurkan pada tanggal 21 Maret 2018. Seperti yang dicatat oleh publisher, dengan pembaruan ini, perkembangan sekarang akan linier. Ini berarti bahwa Star Cards, atau item lain yang berpengaruh dalam permainan, hanya akan didapatkan melalui gameplay dan tidak akan tersedia untuk pembelian dengan uang sungguhan.

Dengan bermain game, pemain akan mendapatkan experience points untuk kelas, karakter hero, dan kendaraan yang mereka pilih untuk dimainkan di multiplayer. Jika mereka mendapatkan cukup banyak experience points untuk mendapatkan level untuk unit itu, mereka akan menerima satu Skill Point yang dapat digunakan untuk membuka atau meningkatkan Star Cardsyang ingin mereka lengkapi.

Selanjutnya, Crates atau peti tidak akan lagi termasuk dalam Star Cards dan tidak akan bisa dibeli. Crates akan diperoleh dengan login setiap hari, menyelesaikan Milestone, dan melalui timed challenges. Di dalam Crates, pemain akan menemukan kredit atau barang kosmetik, seperti emotes atau pose saat kemenangan, tapi tidak ada yang mempengaruhi gameplay. Selain itu, pemain akan menyimpan semua Star Cards, hero, senjata, atau apapun yang telah pemain dapatkan.

Last but not least, update baru di bulan April akan memungkinkan pemain untuk mendapatkan penampilan secara langsung melalui kredit dalam game atau kristal.

Tidak ada komentar